MASKER
SMABU, 14 Juni 2021
Tak terasa tahun 2021 masuk di bulan ke 6. sudah separo jalan di tahun 2021 ini. Kita tak pernah tahu hidup kita sampai akhir tahun ini atau aaah..... kita jelas tidak akan tahu berapa lama kita tuinggal di dunia ini.
Masa pandemi telah berumur 1 tahun 3 bulan tepatnya. karna pandemi virus corona muncul di peataran bumi gading bulan Maret 2020. Masa yang bisa merubah mindset seseorang dalam dunia kesehatan. Karena Pandemi banyak yang berubah. Termasuk pandangan kita dalam menjalani hidup di dunia. Tak boleh berjabat tangan, tak boleh bersentuhan, mengurangi bersosialisasi, dan banyak hal yang mendorong kita untuk lebih independent dalam menjalani hidup. Orang Jawa bilang "Rasah njagakno wong". Jadi kita harus mandiri dalam segala hal. Dalam hal apapun... karna bersosialisasi bukanlah hal yang signifikan dalam kehidupan kita. Walaupun kita tahu bahwa bersosialisasi itu penting, namun ada hal yang lebih penting dalam menghadapi masa seperti ini, yaitu KESEHATAN.
Oke deh.... taruhlah kita terbiasa makan di luar... sekarang jadi mengurangi makan di luar. Jadi masak sendiri. Lebih sehat dan hemat kan. Bahkan lebih mendekatkan pada keluarga,
Masker.....Sejak pandemic, tiap orang Indonesia harus memakai masker. Yang dulunya orang tidak suka memakai masker. Sekarang kalo keluar rumah tidak memakai masker serasa gak pake kerudung.
Buru- buru masuk rumah lagi ngambil masker.
Dullu, masuk mesin ATM Dilarang bermasker, tapi sekarang, dimanapun berada harus memakai masker. Masker serasa sebuah kewajiban...hehe...
Bahkan gara-gara masker orang bisa tidak tegur sapa, ya gimana mau senyum salam sapa. Orang senyum kita nggak kelihatan,... hehe..
Tapi enaknya pake masker jadi ngirit make up juga... gak usah pake make up.
Dari mulai masker kain aneka bahan dan warna sampai masker medis aneka harga.
saat awal- awal pandemic, masker medis 3 ply masih sangat mahal yang biasanya harganya 1ooo per lembar jadi 10000 per lembar. Orang-orang pun beralih ke masker kain yang lebih murah, kain-kain perca dijahit dijadikan masker.
Seiring berjalannya waktu masker medis sudah mulai banyak yang jual akhirnya masker medis biru mulai turun harga.
orang-orangpun berduyun-duyun membeli masker medis biru, tidak hanya masker biru. mereka mulai membeli masker duckbil, masker HN dan masker medis lainnya.
Bahkan dari masker yang dipakai, orang-orang mulai menilai dari harganya. Semakin tinggi harga masker semakin tinggi pula penghormatan padanya, ciyeee penghormatan.... hahha..
Love
Ms. Zhi
Comments
Post a Comment